Disdukcapil — “Berdasar permintaan dari Tim TAPD, Disdukcapil telah melaksanakan penghitungan DP4 per 23 September 2019 Kabupaten Purworejo sejumlah 621.253. Namun demikian jumlah tersebut masih dimungkinkan terjadi perubahan sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan pemutakhiran data penduduk berdasar BIP Tahun 2019”, ujar Kepala Disdukcapil Dr. Akhmad Kasinu, M.Pd pada apel pagi hari Rabu tanggal 9 Oktober 2019.
Di tahun 2020 mendatang, ada 21 Kabupaten/Kota yang menyelenggarakan Pilkada serentak. Rencanannya, Pilkada serentak di Jawa Tengah akan dilaksanakan pada tanggal 23 September 2020.
“Sehubungan dengan BIP yang telah didistribusi ke desa dan harus segera dilakukan verifikasi dan validasi, diharapkan koordinator masing-masing wilayah kecamatan dapat melakukan pendampingan kepada perangkat desa dalam pelaksanaan input perubahan data melalui SIAK Relasi”,tambah Kepala Dinas.(NR)
Komentar Terbaru