67 Views

Disdukcapil-  Setelah dikukuhkan menjadi Sekretaris Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata oleh Bupati Kabupaten Purworejo bersama 113 Pejabat Lainnya, Budi Hari Astuti, SH, mantan orang nomor satu di Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil melaksanakan salam perpisahan kepada seluruh jajaran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purworejo.

“Kepada Yth. Bapak Kepala Dinas beserta jajaran Disdukcapil Kabupaten Purworejo, kami haturkan terima kasih banyak atas segala ilmu dan kebaikan pada saat bertugas di Disdukcapil”, ungkap Budi Hari Astuti saat penyampaian salam perpisahan di Aula Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten yang dihadiri Kepala Dinas beserta pejabat struktural dan para sub koordinator pada Rabu (14/09/2022).

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purworejo dalam tanggapannya menyampaikan harapan agar sukses di tempat baru dalam mengemban amanah menjadi Sekretaris Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata.

Dr. Akhmad Kasinu, M.Pd juga menambahkan agar suatu saat Budi Hari Astuti bisa kembali ke kantor Disdukcapil Purworejo dengan status jabatan baru yaitu Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purworejo, harapan tersebut disambut dengan senyuman dari seluruh peserta yang hadir.

Setelah selesainya acara di Aula, Kepala Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil periode 22 Mei 2019 s/d 9 September 2022 bersalaman dengan para pegawai Disdukcapil Purworejo. (sr)

Share :