Disdukcapil- Sebagian besar wilayah di Indonesia diperkirakan akan mengalami awal musim hujan Tahun 2022/2023 pada kisaran bulan September hingga November 2022, sedangkan puncak musim hujan diperkirakan pada Bulan Desember 2022 dan Januari 2023, seperti dikutip dari laman resmi bmkg.go.id.
Hal tersebut yang mendasari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purworejo untuk melaksanakan Rapat Kaji Bencana menghadapi musim penghujan (bahaya banjir dan tanah longsor di wilayah Kabupaten Purworejo) pada Rabu, 21 September 2022.
Acara yang mengundang instansi terkait kaitan bencana termasuk Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kabupaten Purworejo serta juga Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Purworejo.
Bertempat di Aula, Sekretaris BPPD Kabupaten Purworejo yang memimpin jalannya rapat mengungkapkan tentang pentingnya mitigasi bencana dalam menghapi musim penghujan. Mitigasi tersebut terdiri atas pengenalan dan pemantauan resiko bencana, perencanaan partisipatif penanggulangan bencana, pengembangan budaya sadar bencana, penerapan upaya fisik, non fisik dan pengaturan penanggulangan bencana.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Purworejo yang turut hadir menyatakan kesiapannya dalam pemenuhan Dokumen Kepndudukan yang hilang atau rusak di daerah terdampak bencana dengan melaksanakan pelayanan jemput bola. (sr) kontributor (RAW).
Komentar Terbaru