Disdukcapil- Satu hari menjelang Cuti bersama Peringatan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purworejo masih beraktifitas seperti biasanya tanpa terkecuali Jemput Bola Pelayanan Identitas Kependudukan Digital. Kegiatan pada Selasa (18/4/2023) bertempat di SMK Kesehatan Purworejo.
Acara yang diawali dengan sosialisasi menjadi wahana penyampaian informasi terhadap inovasi dari Ditjen Dukcapil Kementrian Dalam Negeri yang berdasar Permendagri Nomor 72 Tahun 2022.
Narasumber dari Disdukcapil Purworejo, R.Anang Widodo, SE., menyampaikan juga bahwa apabila kelak IKD diberlakukan secara penuh maka akan memudahkan masyarakat dalam menerima layanan yang praktis, mudah, efektif dan efisien dengan terintegrasinya data semua instansi pemerintah.
Pada kesempatan tersebut Sub Koordinator Pendataan Penduduk Disdukcapil Purworejo juga menegaskan bahwa Identitas Kependudukan Digital sudah melalui Asessment dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) sehingga tidak perlu diragukan lagi untuk keamanan datanya.
Namun demikian bagi masyarakat lanjut usia serta tidak memiliki smartphone dan warga yang baru berusia 17 tahun atau pemula dapat diberikan toleransi untuk masih bisa dicetakkan KTP berbentuk blangko apabila IKD sudah diterapkan penuh.
Acara dilanjutkan dengan pendampingan install, registrasi dan aktivasi di Handphone android siswa- siswi SMK Kesehatan purworejo yang telah memiliki KTP dengan catatan versi android 7.1 keatas. (sr)
Komentar Terbaru