80 Views

Disdukcapil- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Purworejo menghadiri kegiatan Kenduri Agung yang dilaksanakan dalam rangka menyambut peringatan Hari Jadi Ke-193 Kabupaten Purworejo pada Kamis (22/2/2024) di Pendopo Kabupaten Purworejo.

Kepala Disdukcapil Purworejo, Suryadi, ST.,MM., hadir langsung bersama pejabat struktural dan beberapa pegawai lainnya.

Kenduri Agung berlangsung meriah karena diikuti oleh seluruh Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo yang menyertakan masing- masing sepuluh pegawai.

Acara ini digelar sebagai wujud rasa syukur atas limpahan rezeki yang telah diberikan Tuhan Yang Maha Esa kepada masyarakat dan diharapkan selalu diberikan kelancaran terhadap pembangunan di Kabupaten Purworejo.

Selain Kenduri Agung, rangkaian acara telah disusun Panitia Hari Jadi mulai dari Ziarah Pendiri Purworejo, Gendhing Stu Legi, Pagelaran Wayang Kulit, Bhakti Sosial, Peresmian Proyek Pembangunan.

Kemudian ada pula Pengetan Jumenengan, Sidang Paripurna, Pasar Tani, Peringatan Hari Pers Nasional, Purworejo Expo, Purworejo Bersholawat, Senam Bersama, Festival WR.Supratman, Purworejo Spektakuler dan akan mencapi puncaknya pada Romantic Ramadhan. (sr)

Share :