Disdukcapil- Uji Coba Portal Layanan Administrasi Pemerintahan yang diselenggarakan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) terhadap 200 ASN di lingkungan Pemkab Purworejo menjadi jawaban atas meningkatnya permohonan layanan aktivasi Identitas Kependudukan Digital dari Pegawai di Perangkat Daerah.

Berlangsung secara virtual namun berkumpul menjadi satu tempat yaitu di Ruang Arahiwang, Kompleks Setda Purworejo pada Rabu (24/4/2024) atas fasilitasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Purworejo, sebanyak 20 Pegawai Disdukcapil Purworejo tergabung diadalamnya untuk menerima panduan masuk Sistem Informasi dari Kemenpan RB dimana PIN IKD sekaligus menjadi kata kunci Portal Layanan Administrasi Pemerintahan.
Dengan berbasis Single Sign On (SSO) atau teknologi yang mengizinkan pengguna jaringan agar dapat mengakses aplikasi dalam jaringan hanya dengan menggunakan satu akun pengguna saja, Portal yang kedepannya menggantikan peran SIASN, MyASN, e-Kinerja dan Si Bangkom menyebabkan volume permohonan IKD meningkat karena para pegawai yang akan mengikuti Uji Coba harus sudah teraktivasi IKD.
Selain itu ada juga sebagian pegawai walaupun bukan yang terdaftar ujicoba, tergerak hatinya melaksanakan aktivasi IKD setelah terintegrasinya PIN IKD dan Portal Layanan yang kedepannya digunakan sebagai media Layanan Pengadaan Barang dan Jasa, Aparatur Negara, Kearsipan Negara, Pemerintah Daerah, Keuangan Negara serta Perencanaan Pembangunan.
Menanggapi hal tersebut, Kabid PIAK dan Pemanfaatan Data Disdukcapil Purworejo membenarkan tentang peningkatan layanan IKD dari kalangan ASN selama beberapa hari menjelang pelaksanaan Uji Coba Portal.
“Memang benar adanya peningkatan layanan, kemarin beberapa pegawai dari Instansi seperti Dinas Kesehatan melaksanakan aktivasi IKD dengan mendatangi langsung kantor Disdukcapil Purworejo, MPP maupun Kecamatan. Selain itu juga ada yang melalui Video Call saat scan pemindaian QR Code”, ungkap Surahmi, S.IP.,MM.
Dengan pemberlakuan Portal Layanan Administrasi Pemerintahan diharapkan akan meningkatkan efektifitas dan efisiensi manajemen ASN serta ikut mendukung suksesnya penerapan Identitas Kependudukan Digital. (sr)
Komentar Terbaru